Prestasi Harus Menakjubkan? Pikir Lagi
Apa yang kalian ketahui mengenai sebuah prestasi? Sudahkah kalian merasa bahwa kalian sudah berhasil dalam suatu hal? Bagaimana perasaan kalian ketika mendapatkan hal itu? Bentuk seperti apakah pencapaian yang sudah kalian lakukan?
Sedari dulu aku selalu berpikir mengenai hal-hal apa saja yang sudah ku raih selama 21 tahun ini. Aku merasa bahwa tidak ada yang spesial yang bisa kubanggakan selama aku hidup. Begitu seterusnya secara berulang-ulang pikiranku mengatakan. Berada di lingkungan dengan orang-orang hebat semakin membuat ku merasa bahwa aku bukanlah siapa-siapa, jauh tertinggal dengan mereka disana.
Sampailah pada titik aku melihat diriku sendiri. Tidak buruk, aku juga memiliki hal-hal yang bisa kubanggakan. Meskipun porsinya berbeda dengan mereka, tetapi aku cukup puas dengan hasil yang ku dapat, hal ini karena aku merasa bahwa aku mendapatkannya dengan bantuan diriku sendiri. Aku hanya perlu bersyukur atas apa yang telah ku capai selama ini. Tidak usah membandingkan, tidak usah menyamakan. Cukup hargai usaha diri sendiri dan bersyukur atas apa yang telah kita dapat. Ingat ini! Ada pepatah mengatakan “usaha tidak akan mengkhianati hasil” bahkan 1 lilin saja sudah berhasil memberikan cahaya di ruang yang gelap. Jadi tidak usah malu dengan prestasi apapun yang kamu dapat. Karna selagi masih hidup, kita selalu mencapai sebuah prestasi setiap harinya.
Itu pengalamanku, bagaimana pengalamanmu? Semoga kita dapat terus berkembang serta mencapai banyak hal bersama.
Penulis: Esti Dewi Kusumastuti
Penyunting: Ivan Anwar