Lembaga Penjaminan Mutu
dan Audit Internal
Universitas Sanata Dharma, Yogyakarta
e-mail : lpmai@usd.ac.id / telp: 0274 513301 ext 51238
Info Terkini
Rapat Persiapan Visitasi FIBAA
LPMAI USD – Pada Jumat, 24 November 2022 yang lalu Lembaga Penjaminan Mutu dan Audit Internal (LPMAI) bersama dengan penyusun borang akreditasi FIBAA melaksanakan rapat persiapan visitasi FIBAA di Common Room PGSD. FIBAA ini dilakukan dalam upaya untuk...
Ketua LPMAI USD Menjadi Narasumber Dalam Seminar Nasional Pendidikan Di Universitas Negeri Yogyakarta
LPMAI USD – Sebagai kelanjutan dari tim konsultan dari program pengukuran mutu dosen LPTK bersama dengan Tanoto Foundation, pada tanggal 24 November 2022 lalu LPMAI diberikan kesempatan untuk sharing praktik baik penjaminan mutu LPTK swasta yang mengelola...
Kunjungan Dari Deutscher Akademischer Austauschdienst German Academic Exchange Service (DAAD)
LPMAI USD – Pada Rabu, 23 November 2022 yang lalu Lembaga Penjaminan Mutu dan Audit Internal (LPMAI) mendapatkan kunjungan dari Deutscher Akademischer Austauschdienst German Academic Exchange Service (DAAD) dimana program yang didukung oleh DAAD German Academic...
Tentang Kami
Lembaga Penjaminan Mutu dan Audit Internal (LPMAI) adalah salah satu lembaga yang ada di Universitas Sanata Dharma yang bertugas membantu pejabat dalam melaksanakan monitoring dan evaluasi terhadap perencanaan, pelaksanaan, dan hasil kegiatan (kinerja) akademik dan non akademik dalam rangka mengusahakan penjaminan atas mutu tridarma (pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat). Lembaga ini juga bertanggung jawab melaksanakan audit internal terhadap perencanaan, pelaksanaan dan hasil kegiatan (kinerja) akademik dan non akademik.
Sesuai dengan Surat Keputusan Rektor No. 047/Rektor/I/2017 tentang Reorganisasi Lembaga Penjaminan Mutu Universitas Sanata Dharma, maka Lembaga Penjaminan Mutu dan Audit Internal (LPMAI) membawahi Satuan Penjaminan Mutu dan Audit Internal Akademik (SPMIA) dan Satuan Penjaminan Mutu dan Audit Internal Pendukung (SPMAIP) yang masing-masing setara dengan sebuah Pusat.